MuaroJambi- Bertempat di Shang ratu hotel kota Jambi KPU kabupaten Muaro Jambi adakan sosialisasi peraturan komisi pemilihan umum nomor 6 tahun 2023 tentang Daerah pemilihan dan alokasi kursi anggota Dewan Perwakilan rakyat,Dewan Perwakilan rakyat Daerah (DPRD) provinsi dan Dewan Perwakilan rakyat Daerah kabupaten/kota Dalam pemilihan umum tahun 2024 tingkat kabupaten Muaro Jambi, Selasa 21 Maret 2023
Hadir dalam sosialisasi tersebut ketua KPU kabupaten Muaro Jambi beserta komisioner, ketua panwaslu kabupaten Muaro Jambi, camat se-kabupaten MuaroJambi,ketua porum kades,ketua porum BPD kabupaten Muaro Jambi, PPK sekabupaten MuaroJambi,ketua dan pengurus partai politik serta tokoh masyarakat lainnya.
Berikut alokasi kursi anggota Dewan Perwakilan rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Muaro Jambi.
Muaro Jambi 1 Jumlah penduduk 85,350 Jiwa
1: sekernan : 48,220 Jiwa
2Maro sebo:22,929 Jiwa
3:Taman Rajo:14,241 Jiwa
( 8 kursi)
Muaro Jambi II Jumlah penduduk 88,506 Jiwa
1:Kumpeh: 26,264 jiwa
2:Kumpeh ulu : 62,242 jiwa
(8 Kursi)
MuaroJambi III Jumlah Penduduk 73,264 Jiwa
1: Sungai Gelam : 73,264 jiwa
(7 kursi)
Muaro Jambi VI Jumlah Penduduk 104,324 Jiwa
1:Mestong :42,550 Jiwa
2:Sungai Bahar: 30,046 jiwa
3:Bahar Utara:14,197 jiwa
4: Bahar Selatan: 17,531 Jiwa
(10 kursi)
MuaroJambi V Jumlah penduduk 70,567 jiwa
1:Jambi Luar kota :70,567 Jiwa
(7 kursi)
" Pada priode 2019 - 2024, anggota DPRD kabupaten Muaro Jambi hanya 35 kursi , sementara pada tahun 2024-2029 yang akan datang mendapat penambahan 5 kursi, jumlah menjadi 40 kursi dan setiap dapil yang ada di kabupaten Muaro Jambi mendapat penambahan satu kursi ,Muaro Jambi I, kecamatan sekernan,maro sebo dan taman Rajo, yang awal nya 7 kursi menjadi 8 kursi.
Untuk MuaroJambi II, kecamatan kumpeh dan Kumpeh ulu yang awal nya 7 kursi menjadi 8 kursi,
Muaro Jambi III , Kecamatan sungai Gelam yang awal nya 6 Kursi menjadi 7 kursi
Sementara untuk Muaro Jambi IV. kecamatan Mestong , sungai Bahar,Bahar Utara dan Bahar Selatan yang awal nya 9 kursi menjadi 10 kursi.
Muaro Jambi V kecamatan Jaluko yang awal nya 6 Kursi menjadi 7 kursi pada pemilihan legislatif 2024 yang akan datang.
Penulis: Fahmi
Social Plugin